Tisucoding.com – Sebagai salah satu e-commerce terbesar di Indonesia, Shopee punya banyak banget toko baju nih, termasuk buat pria. Model dan harganya sangat beragam, bahkan ada yang import juga lho. Tapi hati-hati, jangan asal beli. Cek dulu rekomendasi toko baju pria di Shopee yang berkualitas berikut ini.
Pastikan untuk memilih online shop dengan jumlah pembeli yang banyak dan dapat rating tinggi serta review yang bagus. Kalau kamu belum ada langganan toko baju pria di Shopee, kamu bisa cek daftar di bawah ini ya.
Rekomendasi Toko Baju Pria di Shopee Murah tapi Bagus
1. Baju Alkhalis
Sekitar 245 produk bisa kamu temukan di toko lokal ini mulai dari kemeja dan baju muslim pria hingga celana. Toko yang pengirimannya dari Bekasi ini menawarkan baju koko dengan harga mulai dari 30 ribuan aja lho.
Modelnya banyak banget nih, mulai dari yang polos, koko kombinasi batik, koko dengan saku, koko lengan pendek dan panjang, sampai koko yang satu set dengan celana. Ada juga kemeja 50 ribuan berbagai warna dan ukuran, serta ada yang full batik buat kondangan.
2. Sipolos Official
Rekomendasi toko baju pria murah di Shopee berikutnya adalah Sipolos Official yang pengirimannya dari Kota Bandung. Kategorinya banyak banget lho, yaitu:
- Outer
- Earth Tone Series
- Denim Pants
- Shirt
- Bowling Shirt
- Polo Shirt
- Oversize Tees
- Crewneck
- Basic Tees
- Bag
Harga termurah untuk kaos oblong polos lengan pendek cuma 40 ribuan, dan untuk kaos oblong pendek 60 ribuan. Ada juga topi rajut pria 70 ribuan, dan untuk kemeja paling mahal 300 ribuan aja. Masih termasuk murah, kan?
BACA JUGA Kunci Jawaban Shopee Tebak Kata Lengkap
3. ITC Boutique Shop
Salah satu rekomendasi toko baju pria di Shopee yang pengirimannya dari Tangerang adalah ITC Boutique Shop. Kategori produknya termasuk kaos oblong, kaos kerah, kaos polo, hoodie, sweatshirt, celana pendek, cardigan, dan ada juga pakaian anak laki-laki.
4. Erigo Official Shop
Ini dia salah satu brand lokal paling populer di Indonesia dan bahkan sudah merambah ke pasar internasional lho. Kualitas Erigo dijamin bagus dengan desain menarik dan juga harga yang masih masuk akal. Tapi, pastikan untuk belanja di Erigo Official Shop supaya dapat barang yang ori ya.
Beberapa barang yang bisa kamu temukan di sini termasuk celana chino, hoodie, berbagai jenis kaos, outer, flanel, knitwear, jogger pants, coach, topi, jaket, dan banyak lagi.
5. Jopperside Official Shop
Jopperside termasuk salah satu toko online yang bagus di Shopee karena produknya sudah terjual ribuan dan rata-rata dapat 4 bintang.
Produk fashion untuk pria di toko ini super lengkap mulai dari kaos kelas distro, kaos polos, celana panjang, topi, sweater, dan ada juga sepatu. Ada yang buat anak-anak dan dewasa lho. Harga kaosnya 30-60 ribuan dan untuk koko atau kemeja sekitar 70 ribuan.
6. Coop Design Official Shop
Apakah kamu butuh rekomendasi toko pakaian pria di Shopee yang pengirimannya dari Bandung? Maka kamu bisa pilih Coop Design Official Shop yang punya lebih dari 500 pilihan barang di etalasenya. Katergorinya termasuk di bawah ini:
- Kaos Basic
- Copp x Yogya
- Outwear
- New Arrivals
- Jaket Printing
- Streetwear Fest
- Indoor & Outdoor Shirt
- Jaket Parasut
- Hoodie
- Monochrome Series
Berbagai produknya kekinian banget dan lumayan berkualitas lho. Harganya juga termasuk kompetitif nih. Contohnya untuk kemeja polos lengan panjang sekitar 150 ribuan, untuk jaket kanvas sekitar 300 ribuan, dan baju koko lengan pendek dengan bordir sekitar 150 ribuan.
BACA JUGA 3 Cara Membayar Shopee di Indomaret, Sangat Mudah dan Praktis
Berbagai rekomendasi toko baju pria di Shopee di atas juga menawarkan voucher diskon lho, bahkan ada yang sampai 20% dengan syarat dan ketentuan. Ukuran bajunya beragam dan dengan deskripsi produk yang jelas serta lengkap.