Tisucoding.com – Dalam kondisi normal status WhatsApp (WA), apapun bentuknya (video atau gambar) seharusnya bisa dibuat dan dikirim. Apabila kamu mendapati tidak bisa membuat status WA dalam bentuk gambar atau video, maka ada yang bermasalah. Kenapa tidak bisa mengirim video di status WA sama sekali?
Mengenai penyebabnya, masalah status WA tidak bisa dibuat bisa disebabkan oleh 2 faktor utama, koneksi internet dan memori yang penuh.
Dalam situasi tidak bisa mengirim video WA, ada beberapa solusi yang bisa diterapkan. Tidak bisa membuat status WA merupakan masalah yang bisa diperbaiki dengan mudah.
Alasan Kenapa Tidak Bisa Mengirim Video di Status WA
Penyebab tidak bisa mengirim video di status WA apa sebenarnya? Berikut adalah hal-hal apa saja yang bisa menyebabkan status WA gagal dikirim.
- Buruknya kualitas koneksi internet membuat pengiriman status WA akan terganggu. Internet yang lambat berkontribusi pada lamanya proses pengiriman, bahkan bisa sampai gagal.
- Memori HP penuh atau tidak memiliki ruang yang cukup untuk membuat dan menyimpan status WA. Status WA yang dibuat dan dikirim akan memakan ruang di memori.
- Video yang dibuat merupakan video rusak. Status WA berhasil dimuat tetapi video yang digunakan tidak berkualitas alias rusak.
- Format video tidak mendukung. WA menerapkan syarat format video yang mendukung dan termasuk menerapkan syarat durasi video.
Cara Mengatasi Tidak Bisa Membuat Status WA
Penyebab kenapa tidak bisa mengirim video di status WA sudah kamu ketahui. Saatnya kamu mengetahui cara mengatasi masalah tersebut.
Cara mengatasi WA tidak bisa mengirim status video cukup sederhana. Tidak ada trik kompleks dan aneh yang harus kamu lakukan.
BACA JUGA Macam Macam Web Browser
Berikut adalah berbagai cara mengatasi masalah tidak bisa mengirim video ke status WA.
1. Perbaiki Koneksi Internet
Periksa internet atau paket data yang kamu gunakan. Pastikan, internet yang digunakan memiliki koneksi yang stabil. Kecepatan internet yang kamu gunakan pun harus kencang.
Jika tidak terjadi gangguan dalam koneksi internet, maka masalah yang berkaitan dengan pengiriman di aplikasi WA tidak akan muncul.
2. Buka Ruang Memori
Periksa memori HP yang terpasang di HP, apakah masih ada ruang kosong yang bisa diisi atau tidak. Jika tidak, maka kamu perlu membersihkan dan menghapus file yang tidak perlu di sana.
Penghapusan file dilakukan untuk membuka ruang memori. Dengan demikian, video bisa dibuat dan dikirim ke status WA.
3. Gunakan Format Video yang Benar
WhatsApp menerapkan ketentuan video yang bisa dijadikan status WA, contohnya video berdurasi singkat (30 detik).
WA sebenarnya akan mengkompres kualitas video apabila terlalu tinggi dan memiliki ukuran besar. Sayangnya, video berukuran besar biasanya lambat untuk dimuat atau bahkan gagal ditampilkan.
Untuk itu, ukuran video yang dikirim ke status WhatsApp sebaiknya tidak besar dan panjang. Selain ukuran dan durasi, kamu juga perlu memperhatikan format video.
Format video yang umum, contohnya mp4 sebaiknya digunakan. WA tidak mendukung format video yang macam-macam apalagi tidak populer.
4. Jangan Gunakan Video Rusak
Banyak yang tidak menyadari bahwa video mungkin bisa dikirim ke status WA tetapi tidak tampil dan malah menampilkan gambar hitam.
Hal tersebut bisa disebabkan oleh video yang rusak. Video tersebut gagal menampilkan gambar. Periksa kondisi video dan jangan mengirim video yang rusak dan bermasalah.
Penyebab kenapa tidak bisa mengirim video di status WA dan solusinya sudah dijelaskan. Membuat status WA seharusnya menjadi hal yang mudah dilakukan.
BACA JUGA Daftar Password Modem ZTE F660 dan F609 Indihome Terbaru
Koneksi internet yang bermasalah memang sumber banyak masalah. Siapkan koneksi internet berkualitas agar pengalaman ber-WA selalu positif.