Tisucoding, Download Driver Epson L120 – Epson L120 adalah salah satu printer terpopuler di Indonesia, karena printer Ink Tank yang terjangkau di kantong ini memiliki sejumlah keunggulan. Printer 2,4 kg ini seringkali menjadi pilihan yang disukai berbagai kalangan.
Selain terlihat ringkas, printer ini juga memiliki kecepatan cetak sebesar 8,5 IPM untuk hitam dan 4,5 IPM untuk warna.
Printer ini juga dikenal hemat tinta karena memiliki mode draft yang dapat mengurangi penggunaan tinta. Sedangkan untuk kapasitas penyimpanan tinta, printer ini mampu menampung hingga 40ml per warna yaitu cyan, yellow, magenta dan black.
Epson juga menjamin kualitas cetak yang bagus asalkan disarankan menggunakan tinta original. Lebih lanjut, printer ini juga dilengkapi dengan garansi selama 2 tahun.
Jenis Driver Epson L120
Berbeda dengan printer dengan fungsi printer dan scanner, Epson hanya menyediakan driver printer karena printer ini tidak mempunyai fungsi scanner.
Driver yang disediakan di sini kompatibel dengan banyak versi Windows, mulai dari Windows Vista, Windows 7, Windows 8, hingga Windows 10, baik itu 32-bit ataupun 64-bit.
Saat mengunduh driver, pastikan untuk memilih driver yang sesuai dengan versi dan arsitektur Windows yang Anda gunakan sehingga driver dapat diinstal dan dijalankan dengan benar.
File-file yang kami sediakan disini dapat menjadi solusi bagi siapa saja yang kehilangan CD driver yang disertakan pada saat proses pembelian, bahkan file instalasi driver disini dapat diinstal pada lebih dari satu komputer.
Cara Install Driver Epson L120
Memasang driver tidak jauh beda dengan memasang aplikasi, namun biar tidak bingung disini, saya akan share langkah-langkahnya.
Unduh file driver yang kami sediakan di akhir artikel ini, kemudian lihat langkah-langkah berikut untuk menginstal driver printer Epson L120:
- Klik kanan pada file driver yang telah diunduh, lalu pilih “Run as administrator“.
- Selanjutnya silahkan pilih “Set as default printer” dan kemudian klik OK.
- Kemudian Anda akan di arahkan untuk memilih bahasa yang ingin Anda gunakan, lalu OK.
- Selanjutnya silahkan centang “Agree” dan klik OK.
- Tunggu proses instalasinya selesai.
- Saat pemberitahuan penginstalan berhasil muncul, pilih OK.
BACA JUGA Download Driver Printer Epson L220
Pada tahap ini, driver telah berhasil diinstal dan printer siap digunakan. Agar driver berfungsi dengan baik, yang terbaik adalah menghidupkan ulang komputer sebelum mencetak.
Download Driver Epson L120 Terbaru
Download 32/64 bit (22 MB)
Diatas adalah link untuk mendownload driver printer Epson L120. Jika membutuhkannya, langsung saja download dengan cara mengklik link tersebut. Semoga bermanfaat
Download juga: