Firewall App Blocker – Pada umunya semua aplikasi yang terhubung dengan internet yang menyediakan pembaharuan dalam komputer maka secara otomatis Firewall akan aktif dengan sendirinya.
Sehingga Windows Firewall tersebut akan langsung terhubung ke server pembuat aplikasi tersebut.
Hal ini dikarenakan fungsi Firewell sendiri sebagai perlindungan anti virus Windows yang berguna untuk mengontrol laju jaringan internet yang akan masuk pada jaringan komputer atau laptop Anda.
Sebenarnya jika semua software yang ada pada komputer atau laptop Anda merupakan software yang berbayar, maka Anda tidak perlu untuk memblokir Firewallnya.
Namun, lain halnya jika Anda menggunakan aplikasi pro atau premium yang mana menggunakan nomor atau crack, maka penting sekali Anda memblokir Firewall. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah program menjadi trial.
Oleh karena itu, Firewall ini menjadi hal yang menakutkan bagi Anda para pengguna yang menggunakan aplikasi freeware yang mana disediakan secara gratis atau membelinya secara resmi.
Sementara itu, Firewall sendiri merupakan sebuah sistem keamanan pada jaringan komputer yang mana digunakan untuk melindungi suatu komputer atau laptop dari beberapa jenis serangan dari luar komputer atau laptop seperti virus.
Firewall ini bisa berupa suatu perangkat lunak. Misal, program pada komputer dan aplikasi. Selain itu, bisa juga berupa perangkat keras yang menjalankan program Firewall terbut.
Bagaimana Cara Menggunakan Firewall App Blocker
Pernahkan Anda memblokir aplikasi tertentu dengan Firewall? Mungkin sebagian dari Anda yang pernah memblokir aplikasi tertentu dengan Firewall merupakan hal yang cukup sulit.
Terutama bagi Anda para pemula. Selain itu, disamping memiliki latar yang tidak sederhana, memblikir aplikasi dengan menggunakan Firewall juga perlu langkah yang cukup rumit dan kompleks.
BACA JUGA Download Font Undangan Pernikahan Gratis
Oleh karena itu, saat ini diciptakan aplikasi pihak ketiga yang menawarkan fungsi serupa dengan Firewall. Aplikasi tersebut bernama Firewall App Blocker.
FAB atau Firewall App Blocker sendiri merupakan aplikasi yang mana bisa Anda gunakan untuk melakukan pemblokiran suatu program ke internet server.
Nah, dengan menggunakan Firewall App Blocker ini Anda dapat dengan mudah mengatur aplikasi apa saja yang boleh di komputer atau laptop Anda yang harus dipasang di Firewapp.
Sehingga bagi Anda para pemula tidak akan merasa kesulitan untuk memblokir aplikasi apapun dengan cara menggunakan Firewell App Bloker ini.
Lalu bagaiman cara menggunakan Firewall APP Blocker ini? Nah, bagi Anda yang masih bingung tentang bagaimana cara menggunakan aplikasi Firewall APP Blocker ini, Anda dapat mengikuti langkah-langkah seperti di bawah ini:
- Langkah pertama yang harus Anda lakukan yaitu dengan mendownload terlebih dahulu Firewall App Blocker. Hal ini dikarenakn aplikasi ini bukanlah aplikasi bawaan dari Microsoft, melainkan aplikasi dari pihak ketiga. Download Firewall App Blocker dibawah ini.
Download - Kemudian, ekstrak aplikasi Firewall App Blocker tersebut menggunakan 7Zip atau Winrar.
- Jalankan Firewall App Bloker dengan cara klik kanan kemudian pilih Run as Administrator.
- Setelah itu, silahkan pilih aplikasi yang ingin atau akan Anda block menggunakan Firewall Aplikasi Blocker. Caranya Anda dapat mengedrag secara langsung ikon aplikasi yang ada pada desktop komputer atau laptop Anda menuju ke jendela Firewall App Blocker.
- Namun, apabila tidak ada ikon aplikasi tersebut, Anda dapat melakukannya dengan cara memilih menu add application yang bertanda (+). Kemudian cari aplikasi yang akan Anda blokir. Misal, Anda ingin memblokir Wondershare Filmora. Lakukan allow selected atau klik nama tersebut hingga keluar tanda ceklist yang artinya permintaan tersebut disetujui.