Mungkin kamu merasa bosan dengan format font yang itu-itu saja, khususnya di Story WA. Karena itu, tentu kamu harus tahu cara mengganti font di WhatsApp Story.
Sebagai salah satu aplikasi pesan terbaik, WhatsApp terus memberikan inovasi untuk memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Salah satunya bisa merubah font wa menjadi, baik dengan atau tanpa aplikasi tambahan.
Cara Mengganti Font di WhatsApp Story
Berikut ini ada beberapa metode yang kamu coba gunakan untuk mengganti font di WhatsApp Story tanpa dan dengan aplikasi.
1. Teks Tebal (Bold)
Metode pertama kamu bisa merubah tulisan WhatsApp menjadi huruf tebal atau yang disebut dengan bowl.
Tulisan dengan huruf tebal biasanya identik dengan sesuatu bagian yang penting dan tegas. Apabila ada tulisan yang penting kamu bisa menandainya dengan memakai teks tebal.
Adapun cara melakukannya sangat mudah yaitu hanya menambahkan asterik (*) atau tanda bintang di bagian depan serta belakang tulisan yang mau kamu pertebal.
2. Teks Miring (Italic)
Untuk cara mengganti font di WhatsApp Story berikutnya kamu dapat membuat tulisan italic atau cetak miring. Umumnya, gaya tulisan cetak miring digunakan untuk menunjukkan istilah bahasa asing.
Untuk merubah huruf miring pada WhatsApp Story caranya sangat mudah yaitu menambahkan underscore (_) atau tanda garis bawah di bagian depan serta belakang tulisan.
3. Teks Coret (Strikethrough)
Buat kamu yang ingin menulis Story seperti seorang dosen yang sedang melakukan revisi skripsi untuk mahasiswa.
Maka kamu bisa menambahkan tulisan dengan teks coret atau yang disebut Strikethrough. Adapun untuk caranya sangat mudah, cukup menambahkan tanda tilde (~) pada bagian depan serta belakang tulisan.
BACA JUGA Berapa Kapasitas Google Drive dan Cara Mengakalinya
Nantinya, secara otomatis akan tampil preview jika tulisan tersebut sudah diganti dengan gaya teks coret.
4. Dengan FixedSys
Buat kamu yang sedang merasa bosan dan ingin melakukan percakapan pada aplikasi WhatsApp menggunakan jenis font yang berbeda, kamu bisa melakukannya tanpa menggunakan aplikasi tambahan, yaitu dengan memakai gaya tulisan FixedSys.
Nah buat yang belum tahu, FixedSys adalah salah satu gaya tulisan yang sering ditemui pada saat memakai aplikasi Notepad pada perangkat komputer atau laptop.
Untuk jenis tulisan ini ini bisa kamu jumpai pada sistem operasi Windows lama. Adapun untuk merubah gaya tulisan WhatsApp menjadi FixedSys sangat mudah sekali.
Kamu hanya perlu menambahkan tanda petik miring di bagian tulisan depan dan belakang. Jika kamu tidak menjumpai tanda petik miring di keyboard bawaan, maka kamu bisa memakai aplikasi keyboard dari pihak ketiga misalnya SwiftKey.
Baca juga:
5. Teks Terbalik
Bagi kamu yang mau ngerjain seseorang dengan membuat tulisan yang sulit untuk dibaca maka bisa mengganti font di WhatsApp Story atau chatting dengan tulisan terbalik.
Untuk merubah tulisan terbalik kamu membutuhkan aplikasi dari pihak ketiga yaitu Upside Down (Flip Text).
- Pertama unduh terlebih dahulu aplikasinya disini.
- Setelah itu, install aplikasi tersebut.
- Kemudian ketik tulisan di kolom bagian atas.
- Untuk membuat teks terbalik kamu cukup menekan flip sampai tampil hasilnya di kolom bagian bawah.
- Silahkan kamu copy dan paste kan tulisan tersebut di kolom bagian bawah dengan cara menekan tombol copy lalu kirim ke status atau chat WhatsApp.
6. Seluruh Tampilan
Selain mengganti font di WhatsApp Story, kamu juga bisa merubah gaya tulisan WhatsApp untuk semua tampilan.
BACA JUGA 4 Cara Mengatasi Minta Akses Google Drive (Need Access)
Namun untuk merubah seluruh tampilan tulisan pada aplikasi WhatsApp tidak bisa dilakukan tanpa aplikasi. Dengan kata lain, kamu harus menggunakan aplikasi pihak ketiga yang didownload dari Google Play Store.
7. FancyText (For Chat)
Selain dengan tulisan bawaan dan aplikasi FixedSys, kamu juga bisa mengganti font di WhatsApp Story dengan tampilan teks yang keren dan unik menggunakan aplikasi Fancy Text (For Chat).
- Pertama download aplikasinya pada link ini.
- Kemudian isi teks di kolom Enter Text Here.
- Nantinya secara otomatis akan tampil beberapa opsi font unik WhatsApp yang dapat dipakai.
- Silahkan kamu pilih salah satu.
- Kemudian copy ke pesan atau Story
Ada beberapa cara mengganti font di WhatsApp Story atau pesan pribadi baik dengan cara manual atau bantuan dari aplikasi pihak ketiga. Dengan cara ini, kamu bisa membuat tulisan menjadi lebih menarik.