Home/Materi IT/3 Cara Membuat Font Sendiri di PC dengan Mudah dan Cepat
Bagi para desainer, kebutuhan akan font memang terasa selalu kurang. Banyaknya font yang tersedia di internet, ternyata tidak membuat mereka merasa puas begitu saja. Berkaitan dengan hal itu, apa kamu pernah terpikirkan cara membuat font sendiri di PC?
Bayangkan saja, setiap huruf, angka, bahkan tanda baca bisa dikustomisasi sendiri sesuai dengan keinginan. Tentu saja kebebasan ini akan terasa mengasyikkan, bukan? Nah, bagi kamu yang tertarik untuk membuat font sendiri di PC, simak informasi yang ada di bawah ini.
Cara Membuat Font Sendiri di PC dengan Mudah dan Cepat
Bisa dibilang jika ada beberapa cara untuk membuat font sendiri di PC yang bisa dicoba. Kebanyakan dari cara-cara tersebut, menggunakan bantuan dari suatu situs khusus di internet. Langsung saja, berikut ini situs yang dimaksud, dan cara untuk membuat font menggunakannya.
1. Dengan Situs Myscriptfont.com
Situs Myscriptfont.com memungkinkan para penggunanya untuk membuat font secara manual. Dari situlah kreativitas para penggunanya benar-benar diuji. Untuk itu, siapkan pulpen dan ikuti langkah-langkah yang ada di bawah ini.
- Langkah pertama, buka dulu web browser dan kunjungi situs com.
- Kemudian perhatikan pada bagian fill out the template, silahkan download dulu dengan format PNG atau PDF.
- Jika sudah didownload, kamu perlu mencetaknya dengan menggunakan kertas.
- Nah, sekarang kamu bisa mulai membuat model huruf dari A sampai Z lengkap dengan simbol-simbolnya menggunakan pulpen. Tidak perlu takut bingung, di setiap kotak sudah ada instruksi penempatannya, kok.
- Silahkan buat huruf sesuai ketentuan tempat, dan pastikan jangan sampai ada bagian dari font yang keluar batas kotak.
- Jika proses pembuatan setiap karakter huruf, angka, dan simbol sudah selesai, kamu bisa langsung scan hasil gambar di kertas tersebut. Simpan dalam format file PNG, JPG, PDF, atau TIFF. Pastikan ukuran file tidak lebih dari 6 MB dan resolusinya tidak lebih dari 6500 x 6500.
- Langkah yang berikutnya, silahkan buka lagi situs com.
- Pada bagian opsi nomor 2, klik pada tombol upload a file, lalu carilah file dari gambar yang tadi sudah di-scan.
- Abaikan saja kotak enter a url, dan beri nama untuk jenis font tersebut di bagian name your font.
- Kemudian pilihlah opsi TTF pada bagian output, dan klik tombol Start.
- Nantinya proses pembuatan font akan berlangsung secara otomatis, dan tunggu saja hingga proses tersebut selesai.
- Jika sudah selesai, terakhir klik pada tombol download untuk menyimpannya.
BACA JUGA Kenali Ukuran Spanduk yang Paling Banyak Digunakan
2. Dengan Situs Fontstruct.com
Cara yang berikutnya, adalah dengan menggunakan layanan dari situ yang bernama Fontstruct.com. Berbeda dari yang pertama, cara buat font sendiri di PC dengan situs Fontstruct.com ini jauh lebih sederhana, sebagaimana berikut ini.
- Pertama, silahkan buka web browser dan kunjungi situs yang bernama com.
- Jika kamu baru pertama kali menggunakan situs yang satu ini, nantinya akan diminta untuk membuat akun baru dengan menggunakan email yang dimiliki.
- Nah, jika sudah punya akun dan berhasil login, langsung saja car dan klik menu Fontstruct. Di dalam menu tersebut kamu bisa membuat font secara bebas.
- Jika menu Fontstruct sudah terbuka, klik kolom bertuliskan huruf A yang ada di bagian bawah.
- Kemudian kamu bisa mencoba berbagai macam tool yang ada di bagian kiri halaman, lalu menerapkannya di bagian kotak grid. Gambarlah bentuk huruf A sesuai dengan keinginan.
- Apabila sudah fix dengan bentuk huruf A, silahkan klik huruf B dan seterusnya pada kolom di bagian bawah halaman.
- Setelah pembuatan model font untuk semua huruf, angka, dan juga simbol selesai, klik pada tombol Preview terlebih dahulu.
- Terakhir, klik Download untuk menyimpan dan menggunakannya di komputer atau laptop kamu.
3. Dengan Situs Calligraphr.com
Situs terakhir yang bisa digunakan untuk membuat font sendiri, adalah Calligraphr.com. Penggunaan dari situs ini juga cukup mudah, dan terbilang lebih bebas dari cara yang sebelumnya. Untuk lebih lengkapnya, berikut cara untuk menggunakan situs tersebut.
- Buka dulu web browser dan kunjungi situs com.
- Setelah itu, daftar atau login akun yang kamu miliki, lalu silahkan pilih template huruf yang akan digunakan untuk membuat font.
- Klik download pada template tersebut, dan pilihlah format PNG atau PDF.
- Nah, sekarang kamu bisa mengedit template font yang tadi didownload dengan bantuan aplikasi Corel Draw atau Adobe Illustrator.
- Jika proses pengeditan sudah selesai, buka lagi situs com.
- Klik pada menu My Fonts, lalu pilih Update Template.
- Sekarang silahkan kamu upload template font yang tadi sudah diedit, lalu klik Add Character to your font.
- Terakhir, klik Build Font dan tuliskan nama dari font baru tersebut.
- Jika sudah, kamu bisa langsung klik download untuk menyimpannya ke dalam memori perangkat.
BACA JUGA Cara Menambah atau Menginstall Font di Windows 7
Beberapa cara membuat font sendiri di PC yang sudah dijelaskan di atas memang terlihat mudah. Namun kamu tetap membutuhkan ketelitian agar font yang dibuat hasilnya lebih maksimal. Jadi, tetaplah berusaha sampai model font yang diinginkan berhasil dibuat, ya!