Buat yang belum tahu apa itu APN, jadi APN merupakan jalur khusus yang yang menjadi jembatan penghubung yang mempunyai peran untuk melakukan identifikasi sebuah jaringan. Untuk pengguna Android mungkin tidak asing jika mendengar nama APN.
Apalagi untuk kamu yang sering melakukan otak-atik di bagian jaringan seluler. Mengubah pengaturan APN bisa dibilang penting, namun jika apa yang tersebut tidak sesuai maka HP tidak dapat tersambung dengan jaringan internet.
Apa itu APN?
APN merupakan singkatan dari Access Point Name. Jika dijelaskan, APN merupakan sejenis gateway antara koneksi internet. Nantinya, perangkat seluler harus dikonfigurasikan dengan APN supaya disampaikan pada pihak operator.
Umumnya, APN dipakai untuk memberikan IP Address yang wajib diidentifikasi perangkat jaringan. Selanjutnya, pihak operator akan memeriksa mengenai penentuan jenis koneksi jaringan seperti apa yang perlu dibuat.
Cara Mengubah APN di Android
Melakukan perubahan pada pengaturan APN, sebenarnya bukan hal yang sulit untuk dilakukan. Namun, jika kamu belum tahu tentu akan kebingungan untuk melakukannya.
Tidak perlu khawatir, untuk melakukan pengaturan APN di Android sangat mudah dengan mengikuti panduannya berikut ini:
- Langkah pertama masuk ke dalam pengaturan di HP kamu.
- Kemudian pilih koneksi.
- Setelah itu pilih jaringan seluler.
- Selanjutnya pilih Nama Access Point.
- Pada halaman berikutnya silahkan pilih
- Silakan kamu masukkan APN sesuai dengan kebutuhan.
- Apabila sudah, tekan ikon titik tiga di bagian pojok kanan atas.
- Setelah itu pilih opsi simpan.
- Sesudah disimpan silahkan kamu tekan APN tersebut untuk memakainya. Selesai.
Catatan: Perlu kamu ketahui, jika Access Point Name pada setiap provider tentunya berbeda-beda. Namun, secara bawaan provider akan memakai APN sesuai dengan provider tersebut di HP Android kamu.
Kegunaan APN
Intinya dari fungsi APN yaitu untuk menghubungkan antara device dengan provider yang menyediakan layanan internet.
Setelah itu, Access Point Name akan memberikan akses internet sesuai dengan provider yang digunakan penggunanya. Setelah mengetahui apa itu APN di iPhone, kamu juga harus tahu kalau Access Point Name juga mempunyai fungsi lain seperti:
- Mendapatkan alamat IP publik.
- Menjadikan kecepatan koneksi internet stabil dan lancar.
- Membuat ping koneksi internet semakin kecil sehingga membuat internet menjadi lancar.
- Sebagai alat untuk melakukan registrasi device ke jaringan internet.
Struktur APN
Setelah kamu mengetahui apa itu APN, tentunya tidak salah jika kamu kamu mengetahui struktur APN seperti penjelasan berikut ini.
1. Network Identifier
Network Identifier merupakan sebuah bagian yang wajib digunakan. Pasalnya, bagian ini memiliki peran untuk melakukan definisi eksternal atau jaringan luar di mana ada GGSN tengah tersambung.
Adapun kegunaan dari Network id pastinya berbeda dengan host id. Jangan sampai kamu tertukar antara host id dengan Network id.
Jika Network id adalah bagian dari IP address yang berfungsi sebagai petunjuk jaringan komputer mana yang tersambung, maka host id merupakan bagian yang menunjukkan router, server, workstation dan keseluruhan IP dalam jaringan tersebut.
Maka dari itu, kamu harus dapat memahami perbedaan kedua struktur APN antara Network Identifier dengan Operator Identifier.
2. Operator Identifier
Operator Identifier merupakan bagian yang dikatakan opsional. Karena bagian ini merupakan bagian dari jaringan paket operator khusus yang mana sebagai tempat GGSN berada.
Di dalam operator identifier ada mobil countrycode yaitu sejenis kode jaringan seluler yang bisa melakukan kegunaan penting. Kegunaannya tidak lain yaitu sebagai bagian yang melakukan identifikasi operator secara otomatis.
Jenis-Jenis APN pada Provider
Berikut ini ada beberapa jenis APN sesuai dengan provider yang ada di Indonesia:
1. APN Telkomsel
Berikut ini pengaturan APN bawaan dari provider Telkomsel.
- APN: telkomsel
- Username: wap
- Password: wap123
2. APN Indosat
Ini dia pengaturan APN bawaan dari kartu Indosat.
- APN: indosatgprs
- Username: indosat
- Password: indosat
3. APN Three
Yang ketiga ada pengaturan APN default dari provider 3.
- APN: 3gprs
- Username: 3gprs
- Password: 3gprs
4. APN Axis
Keempat, terdapat settingan APN bawaan dari kartu Axis.
- APN: axis
- Username: axis
- Password: 123456
5. APN XL
Berikut ini merupakan pengaturan bawaan dari APN provider XL.
- APN: xlgprs.net
- Username: xlgprs
- Password: proxl
6. APN Smartfren
Selanjutnya, ada settingan default dari APN Smartfren.
- APN: #999
- Dial number: #777
- Username: M8
- Password: M8
7. APN Semua Operator
APN selanjutnya bisa digunakan untuk semua provider.
- APN: internet
- Username: (tidak usah diisi)
- Password: (tidak usah diisi)
Kini kamu sudah paham mengenai apa itu APN, fungsi, struktur, jenis-jenis APN pada provider yang ada di Indonesia, serta cara mengubah pengaturan APN di smartphone Android. Ternyata, memang APN ini memiliki peranan yang besar pada koneksi internet.