Cara mendiagnosa Windows yang bermasalah adalah dengan masuk ke safe mode. Berikut pembahasan cara masuk safe mode Windows 10
Tisucoding.com – Dunia teknologi saat ini memang kian berkembang dengan cukup pesatnya. Di mana ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan cukup mudah terutama pada saat mengandalkan dalam dunia teknologi. Untuk salah satu media yang memudahkan banyak orang untuk melakukan banyak aktivitas dilakukan menggunakan sebuah komputer.
Di dalam sebuah komputer, pasti akan ada banyak tools dan juga aplikasi maupun program yang bisa dijalankan serta mampu mempermudah kinerja bagi beberapa orang.
Termasuk salah satunya apabila Anda memiliki PC atau laptop yang di dalamnya didukung dengan Windows 10. Dalam Windows yang canggih ini, Anda juga bisa mengenal dan mendapat banyak program terbaik dan program canggih untuk digunakan dalam membantu pekerjaan yang akan Anda lakukan.
Mengenal Program Safe Mode di Windows 10
Untuk salah satu program yang disediakan oleh Windows 10 ini salah satunya adalah program safe mode. Program ini juga merupakan salah satu fitur operasi yang ada pada Windows serta sering digunakan untuk melakukan troubleshooting apabila terjadi sebuah kendala.
Baik program pada komputer yang tidak berjalan, terinfeksi virus dan lainnya maka bisa diatasi menggunakan safe mode.
Di dalam sebuah safe mode, nantinya Windows hanya akan memuat beberapa driver sekaligus program-program yang penting selama proses startup.
Maka dari itulah beberapa peraturan bahkan aplikasi yang akan bermasalah nantinya tidak akan berjalan serta siapa pun yang menggunakannya bisa memperbaikinya tanpa adanya gangguan maupun kendala.
Di mana ada beberapa cara masuk safe mode Windows 10 yang nantinya bisa Anda pergunakan untuk mengatasi berbagai kendala maupun permasalahan yang akan dialami.
BACA JUGA Cara Install Ulang Windows 10 dengan Flashdisk atau DVD
Untuk cara yang bisa dilakukan menggunakan 3 cara baik itu menggunakan tombol f8, melalui shift + restart, dan juga melalui system configuration.
1. Dengan Tombol F8
Cara pertama yang bisa dilakukan untuk masuk safe mode Windows 10 menggunakan tombol F8. Cara ini merupakan sebuah cara yang paling umum dilakukan ketika Anda mengalami permasalahan.
Dengan menekan tombol F8 pada keyboard, maka proses booting ini bisa dilakukan dengan menentukan jenis safe mode mana yang akan digunakan.
Akan tetapi, perlu Anda ketahui bahwa di Windows 10 ini untuk mengakses tombol F8 ini ditiadakan dengan tujuan untuk mempercepat pada proses booting.
Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir karena masih ada beberapa cara khusus agar dengan menekan tombol F8 ini bisa memudahkan Anda untuk masuk pada safe mode.
- Klik kanan pada tombol Start, kemudian klik Command Prompt. Kemudian klik lagi tombol Yes apabila nantinya akan muncul pop up peringatan.
- Setelah Command Prompt terbuka, maka ketikan perintah bcdedit /set {default} bootmenupolicy legacy.
- Kemudian pilih Enter. Setelah semua proses selesai, maka Anda bisa merestart komputer Anda. Setelah di restart, maka Anda bisa melakukan proses booting dengan menekan F8 untuk masuk pada menu safe mode.
- Jika Anda ingin mengembalikannya seperti semula, maka ulangi langkah di atas kemudian masukkan kode bcedit /set {default} bootmenupolicy standard.
- Kemudian Anda bisa menekan Enter. Maka nantinya tombol F8 sudah tidak akan bisa digunakan lagi untuk masuk pada safe mode.
2. Melalui Shift + Restart
Cara masuk safe mode Windows 10 yang selanjutnya adalah melalui shift + restart. Cara ini sebenarnya merupakan cara yang hampir sama apabila Anda menggunakan cara advanced option. Akan tetapi, akan berbeda pada langkah awalnya saja.
BACA JUGA Komponen Jaringan Komputer dan Fungsinya
Nah, untuk cara-cara yang bisa dilakukan untuk masuk safe Windows 10 menggunakan cara shift + restart diantaranya adalah:
- Pilihlah menu Start pada komputer kemudian pilih opsi power.
- Kemudian pilih dan tahan shift sambil memilih opsi Restart.
- Kemudian, Anda akan melihat menu Recovery Mode sama dengan cara sebelumnya.
- Kemudian pilih Troubleshoot, lalu Advanced Option, kemudian Startup Setting, lalu klik Restart.
- Kemudian, Anda bisa memilih safe mode yang akan digunakan. Untuk beberapa orang yang baru mencobanya bisa menentukan safe mode dengan cara menekan tombol F4.
3. Melalui System Configuration
Cara masuk safe mode Windows 10 berikutnya sebagaimana yang di lansir dari Windows sendiri menggunakan system configuration. Di mana sistem ini adalah sistem yang memudahkan banyak orang.
Sebab, Anda hanya perlu menekan tombol Windows + R, kemudian ketik msconfig, lalu tekan Enter. Sebuah jendela system configuration kemudian akan muncul di layar komputer.
Namun, ada beberapa cara tambahan yang bisa Anda lakukan apabila Anda akan memasuki safe mode menggunakan system configuration.
Nah, untuk beberapa caranya Anda bisa memulai dengan memilih tab Boot, kemudian ceklis pilihan safe boot yang ada di bagian kiri bawah.
Kemudian, pada bagian bawahnya, Anda akan menemukan beberapa metode safe boot yang bisa dipilih yang diantaranya adalah:
- Minimal: Yakni program yang menjalankan safe mode dengan cara memuat driver serta service yang dianggap penting saja, akan tetapi dalam tampilan hanya Windows standar
- Alternate Shell: Program yang satu ini menjalankan safe mode dengan cara Command prompt tanpa adanya Windows GUI. Dalam menjalankan fitur ini Anda membutuhkan pengetahuan untuk menggunakan Windows tanpa mouse.
- Active Directory Repair: Program ini menjalankan safe mode khusu yang memiliki akses ke komponen komputer saja. Fitur ini tentu cocok digunakan saat Anda gagal menginstall hardware baru.
- Network: Program ini akan menjalankan safe mode dengan tambahan driver dan juga service yang digunakan dalam mengakses jaringan dan tentunya menggunakan tampilan Windows standar yang cukup memudahkan.
BACA JUGA 3 Cara Mematikan Windows Defender
Anda bisa memilih salah satu dari 3 fitur tambahan cara masuk safe mode Windows 10 di atas. Dengan mengetahui beberapa informasi di atas, semoga seluruh permasalahan yang dihadapi ketika menggunakan komputer Windows 10 bisa teratasi dengan mudah.