Perbedaan Prosesor Intel dan AMD – Prosesor adalah salah satu bagian terpenting dari laptop. Ini karena prosesor sangat menentukan performa dari perangkat elektronik tersebut.
Prosesor yang umum ditanamkan pada laptop adalah Intel dan AMD di mana keduanya memiliki beberapa perbedaan mulai kecepatan, manajemen suhu, grafis game, multimedia, virus, sampai harga.
Perbandingan Prosesor Intel dan AMD
1) Kecepatan
Kecepatan kinerja laptop sangat dipengaruhi oleh prosesor. Ini karena komponen prosesor ibarat otak pada manusia yang fungsinya untuk mengatur berbagai aktivitas yang terjadi di dalam tubuh laptop.
Apabila prosesor tidak cukup mumpuni, laptop pun tidak akan bisa digunakan untuk melakukan perintah-perintah berat yang jika dipaksa, kinerja laptop yang justru akan menurun atau lemot.
Intel vs AMD merupakan brand prosesor yang banyak digunakan pada laptop atau komputer.
Sebagai prosesor, kecepatan keduanya dapat diukur melalui uji benchmark dengan dua sampel prosesor yang setara di mana hasilnya prosesor Intel lebih unggul dibanding AMD.
2) Multimedia
Dari segi multimedia, prosesor keluaran Intel lebih unggul dibanding prosesor AMD. Hal ini dibuktikan dengan kualitas gambar yang tampilkan laptop dengan prosesor intel lebih baik dari segi ketajaman dan kejelasan gambar.
Oleh karena itu, jika Anda termasuk orang yang pemilih dan sangat memperhatikan kualitas multimedia, laptop dengan prosesor intel lebih direkomendasikan.
3) Grafis Game
Seiring dengan perkembangan zaman, game yang dapat dimainkan di laptop atau PC semakin banyak yang rata-rata merupakan game online.
Saat memainkan game online bersama orang lain, respons yang cepat sangat diperlukan, terlebih jika game yang dimainkan adalah game pertarungan.
Dari segi grafis game, perbedaan prosesor intel dan AMD adalah AMD lebih unggul dibanding intel. Hal ini dapat terjadi karena kinerja prosesor AMD tidak menurun sekalipun suhunya meningkat.
BACA JUGA Perbedaan RAM DDR3 dan DDR3L
Akibatnya, grafis game yang ditampilkan pun lebih baik; gambar tetap jernih dan tidak pecah.
4) Virus
Selain kelebihan dari segi grafis game yang mulus, tetap jernih, dan tidak pecah saat game dimainkan, prosesor keluaran AMD juga memiliki kelebihan lain, yaitu mampu melakukan deteksi virus sebelum menginfeksi laptop.
Virus laptop yang juga disebut malware merupakan sejenis program yang dapat memberikan pengaruh buruk kepada laptop, bahkan dapat memperburuk kinerja laptop.
Dengan teknologi khusus dari AMD, virus yang akan menginfeksi tidak akan diproses oleh laptop sehingga perangkat elektronik tersebut lebih terlindungi.
Sebaliknya, teknologi semacam ini belum dimiliki oleh Intel sekalipun prosesor keluaran Intel lebih unggul dari segi kecepatan kinerja.
Artinya, dari segi pencegahan dan penanganan virus, prosesor AMD lebih unggul dibanding Intel.
5) Manajemen Suhu
Perbedaan prosesor AMD dan Intel dari segi manajemen suhu adalah Intel memiliki teknologi pengurangan kinerja prosesor ketika suhunya mulai meningkat.
Teknologi ini belum dimiliki oleh AMD sehingga laptop dengan prosesor AMD cenderung lebih cepat panas saat digunakan.
6) Harga
Harga adalah salah satu aspek yang paling diperhatikan dari kedua brand prosesor tersebut. perbedaan prosesor Intel dan AMD dari segi harga cukup signifikan di mana Intel mematok harga yang lebih mahal dibanding AMD.
Oleh karena itu, laptop yang menggunakan prosesor Intel biasanya dibanderol dengan harga yang lebih mahal.
Jika Anda mencari laptop berspesifikasi tinggi dengan harga yang lebih terjangkau, laptop yang menggunakan prosesor AMD adalah alternatif yang baik.
Namun, jika budget memadai dan Anda ingin memiliki laptop dengan performa multimedia yang baik, laptop dengan prosesor Intel lebih disarankan.
Setelah membaca artikel di atas pilih mana? Bagusan amd atau intel?
BACA JUGA Komponen-Komponen Komputer Beserta Fungsi dan Gambarnya